31 Oktober 2011

Awal yang Baru, InsyaAllah...


Bismillah...
lama aku tak bersua dengan wadah curahan hatiku ini...
lama aku tak membukanya...
lama aku tak berbagi cerita dengannya...
kini,,, aku akan membukanya kembali, bercerita dengannya lagi...
aku tak mau sendiri...
sepi jika harus memendam sendiri...
apalagi sekarang aku merasa tak ada tempat yang pas untukku berbagi cerita...
suka,,, duka,,,
siapa yang bisa ku percaya???
sifat mellow ini belum bisa hilang...
walau sebenarnya ada sifat plegmatis dlm diri ini...
tapi tak bisa mengalahkan melankolisku...
Ya Allah.... don't leave me...
meskipun sahabat, teman, kerabat perlahan pergi jauh meninggalkanku sendiri...
tak percaya padaku seperti yang dulu...
tapi jangan ENGKAU, ya Rabb, yang meninggalkanku...
aku tak sanggup jika harus sendiri disini...
dengan amanah yang semakin menumpuk di atas pundakku...
tapi jagalah senyum ini, Ya Allah...
tolong jaga semangat ini...
agar tak pudar ditelan waktuu...
Allah... I Love U... ^^

17 Oktober 2011

Pengen tau Ceritaku, kawan??? ^_^


Bismillahirrahmanirrahim…
Setiap pertemuan pasti akan ada sebuah perpisahan, namun ia tak selamanya pergi, tapi ia pergi untuk kembali…
Tak terasa memang waktu setahun itu bergulir. Rasanya baru seminggu kemarin aku diterima di undip, mampir ke wisma tsabita (yang saat itu masih ada harapan buatku untuk diterima STAN, STIS atau univ yang lain), dan bertemu dengan senior-senior yang ada di Semarang. Rasanya baru beberapa hari kemarin aku diospek, ngerjain peta ditemenin mb Ira, Inung, mb Retno, dan Ayu. Rasanya baru kemarin aku mendapat IP pertama.
Tapi ternyata waktu itu telah cepat sekali berputar, dan tak bisa diputar balik lagi. Masa lalu itu sejarah bagi masa mendatang, masa lalu itu pelajaran berharga yang dapat diambil hikmahnya oleh mereka yang berpikir.
Teringat pertemuan pertama dengan anak-anak wisma. Sangat terkenang sekali waktu itu, karena aku memang benar2 buta akan daerah Semarang, tak ada saudara, tak ada teman. Dan tak terpikir bahwa aku akan kuliah di UNDIP Semarang. Tapi mungkin takdir Allah yang akan mempertemukanku dengan kalian, keluarga keduaku J. Pertama kali aku datang ke Tsabita, disana ada mb Yuni, yang dulunya aku takut sama mb nya, ga tau kenapa tapi.hehe. dan beberapa menit kemudian datang mb Iin yang ternyata ngobrol banyak banget sama bapakku sampe hari menjelang sore, akhirnya kupotong juga pembicaraan mereka, hehe (jahat banget aku.wkwkwk)
Dan datangnya aku ke Tsabita untuk yang kedua kalinya ini bukan untuk kunjungan, tapi memang untuk pindahan. Hmm…rasanya berat banget ninggalin Solo, 5 tahun sabane neng Solo ki.
Tapi waktu demi waktu aku mulai merasakan kekeluargaan itu disini, di Tsabita khususnya. Yang mewarnai hidupku di Semarang untuk kali pertama. Dari kalian aku belajar arti kebersamaan, kekeluargaan, dan semua yang sampai saat ini masih kurasakan keberadaan kalian disini.
Bakal kangen mungkin suasana ramainya Tsabita dulu. Pagi rame, siang sepiiiiii, dan kalo dah malem ramenya puoolll…(sampe pernah ditegur tetangga.hehe). Kangen sama dialog NGAPAKnya Inung+Devi. Kangen nge-jail-in mb2nya, hehe, masa besok kalo mau ng-jailin mb tut ism mb retno hrs ke Zukhrufa…hmmm,,ga seru banget!!!
Dan mungkin aku kangen ditegur n dinasehatin mb2 pembina nich..hehe.