15 Desember 2015

kangen :)

Tak banyak kata yang ingin terucap, kecuali kata ini..
Ya Allah... Engkau memang menjadikan masa lalu itu sangat berarti, agar kami dapat belajar menghargai waktu. Bagaimanapun kusamnya masa lalu,,tetaplah ia sangat berarti. Bagaimanapun sebel dan keselnya dengan seseorang saat itu, ketika Engkau pisahkan kami dalam jarak yang jauh, maka akan timbul rasa itu..

kangen...

Ya,, rasa itu begitu kuaat. kangen,, rinduu.. dengan segalanya yang terjadi di waktu yang lalu.

Rindu akan segala canda tawa, tangis, marah, kesal, sebel pada saat itu.

Dan biasanya, kami baru sadar waktu tak dapat diulang kembali ya di saat-saat seperti ini. ketika jarak semakin jauh, waktu kami selalu berbeda jika berencana untuk bertemu sebentar saja, dan ternyataa, akhirnya hanya dapat bertemu di dunia maya saja.

Ah... memang penyesalan selalu di akhir.

Maka seharusnya,, jadikan waktu yang ada sekarang menjadi waktu-waktu yang istimewa, waktu-waktu yang berarti.

Untuk siapapun itu, mereka yang dekat maupun yang jauh.

karena kita tak pernah tahu, apakah yang menjadi sebab kita masuk ke dalam surga-Nya. Maupun siapa saja yang menjadi wasilah kita masuk ke dalamnya.

Waktu... Jarak..

Allah memang menciptakan jarak agar hamba-Nya mengerti betapa bermaknanya waktu dan kesempatan yang kita miliki sekarang :)

Tidak ada komentar: