20 Juni 2011

Sekilas Tentang Teknologi Komunikasi ^^

Teknologi Komunikasi???
Hm…sebenarnya saya sangat suka dengan mata kuliah ini, angat menarik, sangat menginspirasi. Semua tentang curahan hati. Mulai dari bagaimana komunikasi itu? Apa yang perlu dilakukan saat komunikasi? Apa manfaat interaksi dengan orang lain? Dan kesemuanya yang berhubungan dengan masyarakat luas. Itu yang saya sukai. Saya sangat tertarik dengan semuanya.
Namun sekali lagi saya adalah orang yang tak mudah bercerita kepada orang lain. Jika Ibu nurini pernah berkata bahwa bisa saja mahasiswa yang pendiam di kelas, dia bisa bercerita banyak di dunia maya. Ya, saya memang termasuk orang yang seperti itu. Saya suka bercerita dengan tulisan dan kertas-kertas. Merekalah sahabat terbaik saya. Yang slalu menemani saya di saat suka maupun duka. Saat saya bermasalah atau sedang bahagia.
Namun yang menjadi kendala adalah saya tak dekat dengan dunia maya itu. kendala-kendala yang pasti adalah taka da modem dan tak sempat connect dengan internet. Jika saya ke kampus pun, biasanya lupa akan men-share pengalaman saya ke orang lain melalui interaksi maya tersebut.
Semua sudah saya tulis, baik di kertas, maupun dalam bentuk ketikan jari-jemari laptop. Namun semuanya beum ada yang saya publikasikan ke dunia maya ini. Waktu dan kendala teknis yang lain yang menghalangi saya untuk mencurahkan isi hati saya kepada teman-teman semua.
Teknologi komunikasi ini juga yang memberikan gambaran kepada saya bagaimana macam-macam orang menurut tipenya. Ada tipe orang yang suka menjadi pendengar, orang yang lebih peka terhadap tulisan, atau orang yang lebih peka jika ada sebuah simulasi tertentu.
Lalu, Teknologi Komunikasi ini jualah yang mengenalkan pada saya bagaimana mengenal karakteristik orang lain. Apakah orang itu agresif, analistik, ataupun orang yang cuek-bebek terhadap masalah yang dihadapi.
Dan itu semua telah saya aplikasikan dalam organisasi yang saya geluti di dunia kampus ini, yaitu Human Resource Development atau hanya sering disebut Kaderisasi. Ya, saya menggeluti bidang itu, namun saya juga agak heran dengan diri saya sendiri. Saya bisa mengkader orang lain, tapi bagaimana dengan keadaan diri saya sendiri? Saya sering merasa bahwa saya belum mengenal diri saya sendiri. Ada rasa malu yang mengganjal disini sebenarnya, bagaimana saya bisa mengatur orang lain, sedangkan saya tak pernah berhasil mengatur diri sendiri.
Dalam mata kuliah Teknologi Komunikasi ini saya belajar tentang banyak hal. Apa yang harus saya lakukan saat ada suatu masalah, maka jawabannya adalah jalin komunikasi. Apa yang harus saya lakukan saat ada konflik dengan orang lain, maka jawabannya adalah cari tahu apa sifat dari teman kita, agar kita dapat mengetahui apa yang harusnya kita bicarakan.
Begitu seterusnya. Ternyata menjain komunikasi itu sangatlah penting, bahkan penting-penting sanget…


Tidak ada komentar: